Connect with us

Hi, what are you looking for?

New Track

My Private Jessica Rilis Single Baru di Awal 2017

My Private Jessica

My Private Jessice, band pop punk Malang ini baru saja meluncurkan sebuah single yang bertajuk “Putus”. Single yang dirilis pada tanggal 15 April 2017 kemarin ini telah tersedia di beberapa toko musik digital seperti iTunes, Spotify, Deezer dan toko musik lainnya.

Proses penggarapan album ini dilakukan di “Vamos” record studio –Malang dengan arahan dari sound engineer Yasa sejak bulan Desember 2016 lalu.  Pada single ini My Private Jessica lebih menitik beratkan pada proses pembuatan lirik yang dalam dengan music yang sederhana. Dengan Karakter sound yang sedikit berbeda dari single-single sebelumnya, pada album ini karakter sound terdengar natural dan “manusiawi” tanpa ada polesan- polesan yang berarti namun tetap dengan ciri khas My Private Jessica, yakni penggunaan synthesizer sebagai kekuatan dalam sebuah lagu mereka. Pengemasan lirik lagu dalam single ini lebih lugas dan apa adanya disesuaikan dengan inspirasi tentang kenyataan yang ada.

Single ini sebagian besar bercerita tentang awal tahun 2016 yang menjadi momen dimana Bagus, sang drummer memutuskan berhenti dari My Private Jessica. Dalam single ini, My Private Jessica banyak mengambil pengaruh dari beberapa band yang menjadi landasan musiknya sejak awal seperti :Angels and Airwaves, New Found Glory, Blink182, dan band pop punk yang sedang naik daun Neck Deep.

Facebook Comments

You May Also Like

International

IHEARTGIGS, Inggris – Vokalis Bring Me The Horizon (BMTH), Oliver Sykes, baru saja membuat kekacauan di ajang NME Awards, Kamis (18/2). Di ajang penghargaan...

Interview

Sekali lagi dunia musik cadas tanah air kedatangan gitaris wanita. Ya, setelah Prisa Rianzi yang sempat membuat kita berdecak kagum dengan permainan gitarnya bersama...

International

IHEARTGIGS, Amerika – Bad Omens, adalah band baru yang mengaku berada dalam jalur modern rock. Walaupun masih hijau, mereka berhasil menandatangani kontrak untuk berada...

Album

IHEARTGIGS – Memahami album baru Asking Alexandria mungkin kurang terasa gregetnya kalau belum mengikuti drama perpecahan duo frontliner band ini, Ben Bruce dan Danny Worsnop. Band...

Copyright © 2022 IHEARTGIGS